You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
PT Transjakarta Jalin Kerja Sama dengan YLKI
.
photo doc - Beritajakarta.id

PT Transjakarta Jalin Kerja Sama dengan YLKI

PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) dan Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) menjalin kerja sama pendidikan, penelitian dan pengaduan masyarakat.

harus lebih lincah dan responsif untuk merespons keinginan pelanggan

Jalinan kerja sama itu tertuang dalam nota kesepahaman yang ditandatangi oleh Direktur Utama PT Transjakarta, Welfizon Yusa dan Ketua Harian YLKI, Tulus Abadi, di Halte Bundaran HI, Jakarta Pusat, Kamis (16/11) sore.

Direktur Utama PT Transjakarta, Welfizon Yusa mengatakan, penandatangan nota kesapahaman dengan YLKI dalam rangka memperkuat komitmen untuk menjadi perusahaan yang customer centris city.

Kota Jakarta Miliki Keunggulan Jadi Kota Global

"Jadi pusatnya itu adalah customer, kami akan melaksanakan semua proses based on customer expectation," ujar Welfizon Yusa, Kamis (16/11) sore.

Ia menuturkan, kerja sama bersama YLKI sebagai komitmen Transjakarta untuk memperkuat sebagai perusahaan service sehingga merangkul semua stakeholder termasuk YLKI untuk mendapatkan feedback perbaikan untuk ke depannya.

"Tugas kami untuk mengikuti sehingga harus lebih lincah dan responsif untuk merespons keinginan pelanggan," tuturnya.

Sementara Ketua Harian YLKI, Tulus Abadi menilai, potret perkembangan PT Transjakarta saat ini luar biasa dari sisi pelayanan, jumlah koridor dan penumpang terangkut menujukkan progresifitas yang luar biasa. Artinya, Transjakarta sudah bisa menjadi tulang punggung angkutan massal di Jakarta.

"Oleh karena itu, harus terus dikembangkan sebagai upaya untuk menekan tingkat kemacetan dan polusi udara serta agar potret Kota Jakarta lebih berkelas. Karena salah satu potret kota dunia berkelas yakni memiliki transportasi massal yang baik," paparnya.

Ia berharap Transjakarta mampu meningkatkan pelayanan melalui integrasi infrastruktur dan tarif dengan moda transportasi lainnya. Termasuk penyesuaian tarif Transjakarta yang sejak tahun 2004 hingga saat ini sama sebesar Rp 3.500 sehingga subsidi yang dikeluarkan pemerintah daerah mencapai Rp 3,5 triliun.

"Dengan tarif Rp 3.500, hanya membayar 15 persen dari cost sebenarnya. Menurut kami, dana subsidi ini lebih baik digunakan untuk pengembangan Transjakarta yang lebih baik ke depan," tandasnya.

Reporter: Folmer

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. KPK dan UP Metrologi Gelar Sharing Sesion Kalibrasi

    access_time12-09-2024 remove_red_eye2009 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1120 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Kebakaran Pos Bloc Pasar Baru Diduga Dipicu Korsleting Listrik

    access_time10-09-2024 remove_red_eye1026 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye921 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pembangunan MRT Lin Timur-Barat Fase I Tahap I Resmi Dimulai

    access_time11-09-2024 remove_red_eye779 personBudhi Firmansyah Surapati